Kesal Sering Dimarahi, Anak Bunuh Ibu Kandung di Kudus

banner 468x60

Media Massa – Wanita berinisial UK (54) ditemukan tewas di dalam kamar rumah di Desa Jekulo, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus. Polisi mengungkap UK dibunuh anak kandung sendiri. Begini motifnya.

“Motifnya dikarenakan dia (pelaku) kesal sering dimarahi sama ibunya,” kata Kapolres Kudus AKBP Wiraga Dimas Tama saat ditemui wartawan di Kudus, Senin (26/12/2022).

Diketahui anak kandung korban itu bernama Anang Budi (32). Wiraga mengatakan pelaku kesal karena sering dimarahi ibunya. Puncaknya saat pelaku meminta sesuatu kepada korban tapi tidak dituruti. Akhirnya pelaku gelap mata dan menganiaya ibunya.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

“Minta sesuatu tetapi tidak dituruti. Mungkin kesalnya memuncak mengakibatkan ibunya sendiri dibunuh,” ungkap Wiraga.

Wiraga menjelaskan pelaku sudah diamankan polisi. Hasil pemeriksaan sementara, Wiraga menyebutkan pelaku membuat alibi dengan menyayat tangan kiri ibunya agar seolah meninggal dunia karena bunuh diri. Namun dari hasil keterangan dan pemeriksaan diketahui pelakunya adalah anak kandungnya.

Hingga kini polisi masih mendalami kasus dugaan penganiayaan yang menyebabkan korban meninggal dunia. “Sedang diproses,” imbuhnya.

(Sumber : detik.com)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *